Gresik, beritakisahnyata.com – Polres Gresik menggelar upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) sejumlah pejabat utama dan para Kapolsek di lingkungan Polres Gresik, Rabu (19/11/2025), di gedung Rupatama SAR Polres Gresik.

Kegiatan ini dipimpin langsung Kapolres Gresik AKBP Rovan Richard Mahenu. Acara ini merupakan tindak lanjut dari Surat Telegram Kapolda Jatim Nomor ST/1277/X/KEP./2025 dan SPRIN Kapolres Gresik Nomor SPRIN/1261/X/KEP./2025 tentang pengukuhan, pemberhentian, dan pengangkatan jabatan di lingkungan Polda Jawa Timur.

Dalam sertijab tersebut, sejumlah jabatan strategis mengalami pergantian, di antaranya Wakapolres, Kasat Lantas, Kasat Reskrim, Kasat Samapta, dan Kasat Polairud. Selain itu, enam jabatan Kapolsek di wilayah hukum Polres Gresik juga mengalami rotasi.

Untuk jabatan Wakapolres Gresik, kini resmi dijabat oleh Kompol Shabda Purusha Putra yang merupakan lulusan Sespimmen Polri Dikreg ke-65 tahun 2025. Ia menggantikan Kompol Danu Anindhito Kuncoro Putro yang dipindahtugaskan dalam jabatan baru sebagai Kasijemenopsrek Subditkamsel Ditlantas Polda Jatim.

Kasat Reskrim Polres Gresik akan diemban oleh AKP Arya Widjaya yang sebelumnya menjabat Panit II Unit II Subdit III Ditreskrimsus Polda Jatim, menggantikan AKP Abid Uais Al-Qarni Aziz. Sementara Abid kini menjabat sebagai Panit I Unit II Subdit IV Ditreskrimsus Polda Jatim.

Sementara posisi Kasat Lantas Polres Gresik AKP Riski Julianda Putera Buna dimutasi sebagai Kasi Standar Cegah dan Tindak Subditkamsel Ditlantas Polda Jatim. Posisinya digantikan AKP Nur Arifin yang sebelumya menjabat Kasat Lantas Polres Lamongan.

Pergeseran juga terjadi di jajaran Kasat Samapta dan Kasat Polairud. AKP Satriyono kini dipercaya sebagai Kasat Samapta Polres Gresik menggantikan AKP Heri Nugroho. Sedangkan AKP I Nyoman Ardita yang sebelumnya menjabat Kasat Polairud Polres Lamongan, kini menjabat Kasat Polairud Polres Gresik, menggantikan Iptu Arifin.

Di tingkat Kapolsek, terjadi pergantian pada enam posisi strategis. Iptu Muhamad Kevin Ramadhan kini menjabat Kapolsek Gresik Kota menggantikan Iptu Suharto yang mengemban tugas baru sebagai Kapolsek Sidayu. Sementara Iptu Muhammad Gifari Syarifuddin menjadi Kapolsek Manyar menggantikan AKP Dante Anan Irawanto yang kini dipercaya sebagai Kabag SDM Polres Pasuruan. Posisi Kapolsek Menganti kini diisi oleh AKP Arif Rahman menggantikan AKP Moch. Dawud. Sedangkan Kapolsek Wringinanom dijabat oleh Iptu Ahmad Fahri menggantikan Iptu Sutamat. AKP Khairul Alam yang sebelumnya menjabat Kapolsek Sidayu kini menjabat Kapolsek Panceng menggantikan Iptu Nasuka.

Kapolres AKBP Rovan Richard Mahenu menegaskan bahwa mutasi bukan sekadar perpindahan jabatan, melainkan dinamika organisasi yang bertujuan meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

“Mutasi adalah bagian dari proses pembinaan karier. Ini merupakan langkah untuk menghadirkan energi baru demi menguatkan kinerja Polres Gresik ke depan,” tegas Kapolres.

Ia juga mengingatkan kepada para pejabat yang baru dilantik agar segera beradaptasi dengan tugas dan tanggung jawab di wilayah masing-masing.

Pemahaman terhadap karakteristik masyarakat, kondisi sosial, serta potensi kerawanan wilayah menjadi poin penting yang harus dikuasai para pejabat baru.

“Perkuat komunikasi dengan masyarakat dan instansi terkait. Kehadiran polisi harus benar-benar dirasakan oleh masyarakat,” tambahnya.

Tidak lupa, Kapolres menyampaikan apresiasi kepada para pejabat lama yang dinilai telah memberikan kontribusi besar selama bertugas di Polres Gresik.

“Terima kasih atas dedikasi dan pengabdian yang telah diberikan. Semoga pengalaman selama di Gresik menjadi bekal berarti untuk penugasan selanjutnya,” ujarnya.

Dengan dilaksanakannya sertijab ini, Polres Gresik berharap terjadi peningkatan soliditas organisasi serta optimalisasi pelayanan di seluruh aspek kepolisian. Penyegaran struktur diharapkan mampu memperkuat stabilitas kamtibmas dan memberikan rasa aman bagi masyarakat Gresik.(dik)

By redaksi